Selasa, 20 Mei 2014

Coldplay - Parachutes (2000)

Coldplay - Parachutes (2000)
Pontianak, juga Nunukan, Sebatik, dan Tarakan, yang memiliki banyak pantai, mudah diingat bila mendengarkan album ini, terutama karena video klip "Yellow" mengambil setting di pantai. Semua lagu di album ini adalah lagu yang bagus dan memberikan kesan yang mendalam. Seingat saya setelah album ini Coldplay memberikan banyak pengaruh untuk band yang kemudian merilis album. Bisa dikatakan album ini adalah debut album yang nyaris sempurna.

Tidak hanya "Yellow" dan "Trouble" yang bagus di album ini walaupun keduanya memang menjadi andalan. Semua lagu dapat dikategorikan sangat bagus, termasuk lagu yang menjadi track tersembunyi, "Life is for Living".

Mendengarkan album ini kita juga bisa melihat bagaimana band yang tadinya bukan siapa-siapa menjadi besar. Album ini adalah awal kebesaran Coldplay. Informasi yang masih saya ingat berkaitan dengan album ini adalah para personelnya memproduksi album ini sambil khawatir dengan klub Southampton yang hampir terdegradasi. Seperti pada umumnya orang Inggris, seluruh personel Coldplay menyukai sepakbola, dan terutama menyukai klub lokal di mana mereka berasal.

Daftar lagu:
1. Don't Panic
2. Shiver
3. Spies
4. Sparks
5. Yellow
6. Trouble
7. Parachutes
8. High Speed
9. We Never Change
10. Everything's not Lost ( including hidden track "Life is for Living")

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Menulis Lagi, Berjuang Lagi

Di akhir tahun mencoba lagi menulis rutin di blog ini setelah sekitar enam tahun tidak menulis di sini, bahkan juga jarang sekali mengunjung...